Penjelasan Manfaat air kelapa


Anda perlu tahu, bila air kelapa juga memiliki banyak manfaat lainnya untuk kesehatan tubuh. 

Berikut manfaat air kelapa yang harus Anda ketahui. 

Dikutip dari berbagai macam referensi

1. Mengontrol tekanan darah

Air kelapa mengandung kalium dan magnesium yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi alias hipertensi. 

Minum air kelapa bisa jadi opsi untuk Anda yang tidak ingin minum obat dari dokter. 

2. Mengurangi rasa lapar 

Anda sedang diet? Minum air kelapa bisa membantu Anda untuk mengurangi rasa lapar. Tidak hanya itu, air kelapa juga berperan untuk mengobati diabetes. 

Air kelapa meningkatkan penyerapan glukosa oleh aliran darah. Hal ini membuat tubuh tidak mudah merasa lapar. 

3. Menghilangkan dehidrasi dan mengembalikan stamina tubuh 

Anda merasa kelelahan setelah berolahraga, minum air kelapa bisa mengembalikan stamina. 

Air kelapa mengandung ion-ion alami yang dibutuhkan tubuh. Ion-ion tersebut berperan untuk menghilangkan dehidrasi dan mengembalikan stamina tubuh. 

Mengutip dari buku berjudul Terapi Kelapa Untuk Kesehatan dan Kecantikan karya Lanny Lingga, Ph.D, air kelapa yang diserap oleh sel tubuh menciptakan sensasi segar. 

4. Meningkatkan fungsi otak 

Kalium yang tersimpan di dalam air kelapa mampu meningkatkan fungsi otak khususnya untuk mengingat dan belajar. 

5. Melancarkan pencernaan 

Anda sering menderita sembelit? Alih-alih minum pencahar Anda bisa minum air kelapa. 

Kalium dalam air kelapa membantu proses metabolisme tubuh. Efeknya, proses pencernaan di dalam tubuh menjadi lancar dan adanya proses pembakaran lemak. 

6. Mencegah gangguan jantung dan ginjal 

Air kelapa juga dipercaya mampu meminimalisasi risiko seseorang terkena gangguan jantung dan ginjal. Lagi-lagi, kalium dalam air kelapa yang berperan dalam menjaga kesehatan jantung dan ginjal.  

Efek samping air kelapa hijau

Terlalu banyak mengonsumsi sesuatu, walau itu alami, juga bisa berbahaya. Sama seperti air kelapa. Jika diminum terlalu banyak dan melebihi porsi normal, air kelapa hijau bisa menimbulkan efek samping.Faktanya, jika kandungan kalium dalam tubuh Anda melebihi batas normal (hiperkalemia), irama jantung bisa berubah, dan fibrilasi ventrikel pun muncul. Kondisi ini membuat jantung berdebar dengan cepat dan tidak menentu.Jika kadar kalium yang tinggi dalam darah tidak segera ditangani, jantung bisa berhenti berdetak.
Ada baiknya, Anda tidak mengonsumsi lebih dari 4700 mg kalium per hari untuk orang dewasa, agar hal-hal tak diinginkan bisa dihindari.

 

Post a Comment

0 Comments